• Login
    View Item 
    •   Home
    • Proceedings
    • Proceeding Book Call for Papers Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surakarta
    • Proceeding Book National Symposium and Workshop Continuing Medical Education XIV
    • View Item
    •   Home
    • Proceedings
    • Proceeding Book Call for Papers Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surakarta
    • Proceeding Book National Symposium and Workshop Continuing Medical Education XIV
    • View Item
    JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

    UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK DAUN CENGKEH (Syzygium aromaticum L.) TERHADAP Staphylococcus epidermidis

    Thumbnail
    View/Open
    VIEW/DOWNLOAD (474.9Kb)
    Date
    2021-02
    Author
    Nafi'ah, Muhjatul Qolbi
    Aisyah, Riandini
    Mahmudah, Nur
    Dewi, Listiana
    Metadata
    Show full item record
    Abstract
    Staphylococcus epidermidis merupakan salah satu bakteri penyebab infeksi. Infeksi bakteri dapat diobati dengan antibiotik, namun penggunaan antibiotik yang berlebihan dapat menyebabkan resisten. Salah satu antibiotik alamiah yang dapat digunakan yaitu cengkeh (Syzygium aromaticum L.). Cengkeh menghasilkan minyak atsiri dimana komponen utamanya ialah eugenol. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak daun cengkeh (Syzygium aromaticum L.) terhadap Staphylococcus epidermidis serta kadar hambat minimalnya. Penelitian ini bersifat eksperimental laboratorik dengan metode post test only control group design. Sampel dibagi menjadi 6 kelompok yaitu kontrol negatif, kontrol positif, perlakuan I (2,5% ekstrak), II (5% esktrak), III (10% ekstrak) dan IV (20% ekstrak). Hasil diameter hambat ekstrak daun cengkeh pada perlakuan I, II, III dan IV berturut-turut adalah 17.5 mm, 21.7 mm, 23.3 mm, dan 24.17 mm. Hasil uji Kruskal-Wallis didapatkan p < 0,05 maka paling tidak terdapat 2 kelompok yang berbeda bermakna diantaranya lima perlakuan dengan kelompok kontrol negatif, kontrol positif dengan ekstrak 5%, 10% dan 20%, dan ekstrak 2,5% dengan ekstrak 10% dan 20%. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa ekstrak daun cengkeh Syzygium aromaticum L.) memiliki aktivitas antibakteri terhadap Staphylococcus epidermidis. Terdapat efek antibakteri pada dosis minimal yaitu 2,5%.
    URI
    http://hdl.handle.net/11617/12824
    Collections
    • Proceeding Book National Symposium and Workshop Continuing Medical Education XIV

    DSpace software copyright © 2002-2016  DuraSpace
    Contact Us | Send Feedback
    Theme by 
    Atmire NV
     

     

    Browse

    Publikasi IlmiahCommunities & CollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

    My Account

    Login

    DSpace software copyright © 2002-2016  DuraSpace
    Contact Us | Send Feedback
    Theme by 
    Atmire NV