Analisis Pengaruh Locus Of Control pada Kinerja Karyawan
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh locus of control terhadap
kinerja individu dan untuk mengathui indek persepsi pegawai pada variabel locus of
control dan kinerja individu pegawai. Sample penelitian ini adalah 80 pegawai Universitas
Muhammadiyah Surakarta. Teknik pengambilan sampel digunakan purposive sampling. Uji
instrument digunakan uji CFA dan cronbach alpha serta uji normalitas data dengan uji
kolmogorof smirnov. Uji hipotesis dengan uji t melalui regresi tunggal. Hasil uji
menunjukkan bahwa locus of control berpengaruh signifikan terhadap kinerja individu dan
rata-rata indeks persepsi karyawan untuk locus of control dan kinerja adalah tinggi. Hal
ini menunujukkan bahwa tingkat locus of control dan kinerja karyawan rata-rata adalah
baik.