Evaluasi Autentik terhadap Penilaian Pembelajaran Sastra Tradisional pada Pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah
Abstract
Salah satu teknik penilaian yang memiliki relevansi kuat dengan pendekatan saintifik seperti dalam pembelajaran sastra tradisional adalah penilaian otentik. Dalam pembelajaran bahasa, penilaian otentik tidak sekadar menanyakan pengetahuan bahasa yang telah dimiliki peserta didik, melainkan juga akan meminta peserta didik untuk menunjukkan kinerja nyatanya selaras dengan pengetahuan bahasa yang telah dimilikinya. Pembelajaran sastra tradisional erat kaitannya dengan pembelajaran bahasa, karena dalam pembelajaran satra tradisional peserta didik dapat mengaplikasikan dalam kehidupan nyata. Penilaian otentik memiliki beberapa jenis, di antaranya adalah penilaian kinerja, penilaian proyek, penilaian portofolio, dan penilaian tertulis. Instrumen yang dapat digunakan dalam penilaian otentik di antaranya daftar cek, skala penilaian, catatan pendidik, lembar soal, dan proyek yang harus dikerjakan peserta didik, baik secara individual maupun kelompok.