dc.description.abstract | Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerimaan
pajak sebelum dan sesudah Tax Amnesty pada KPP Pratama Medan Belawan. Dalam penelitian
digunakan teknik pengumpulan data yaitu studi dokumentasi, sedangkan teknik analisis data
yang digunakan yaitu teknikanalisis statistik deskriptif dengan menggunakan rumus Uji Beda
tTest. Berdasarkan hasil penelitian ternyata diperoleh jawaban rumusan masalah yaituada
pengaruh penerimaan pajak sebelum dan sesudah Tax Amnesty padaKPP Pratama Medan
Belawan. Jumlah penerimaan pajak sebelum mengalami peningkatan, sementara itu jumlah
penerimaan pajak sesudah Tax Amnesty cenderung menurun. Dimana sebelum adanya Tax
Amnesty pada tahun 2014 dan 2015 terjadi peningkatan penerimaan pajak sebesar Rp.
240.928.810.447, tetapi sesudah adanya Tax Amnesty pada tahun 2016 sampai tahun 2017
penerimaan pajak mengalami penurunan sebesar Rp. 130.196.824.946. selain itu penerapan
Tax Amnesty oleh KPP Pratama Medan Belawan belum berhasil dalam meningkatkan
penerimaan pajak | id_ID |