dc.identifier.citation | Depnaker, RI., 2000, Tata Cara Pengajuan, Penilaian dan Pemberian Penghargaan Kecelakaan Nihil (Zero Accident Award), Penerbit Depnaker. Kementrian Sekretariat Negara Republik Indonesia, 2003, Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, Jakarta. Kementrian Sekretariat Negara Republik Indonesia, 2012, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2012 Tentang Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Jakarta. Mahmudi, 2015., Manajemen Kinerja Sektor Publik, Salemba Empat, Bandung. Ramli, S., 2014, Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (OHSAS 18001), PT Dian Rakyat, Jakarta. Statistik Kecelakaan Kerja Di Indonesia, 2017, BPJS Ketenagakerjaan, Jakarta. Sugiyono, 2016, Metode penelitian kombinasi (Mixed methods), Penerbit PT. Alfabeta, Bandung. Suma’mur, 2015, Higene Perusahaan dan Kesehatan Kerja, PT Toko Gunung Agung, Jakarta. Suma’mur, 2016, Keselamatan Kerja dan Pencegahan Kecelakaan, CV. Haji Masagung, Jakarta. | id_ID |
dc.description.abstract | Sumber daya manusia, peralatan kerja, dan sistem kerja merupakan hal penting dalam
melakukan pekerjaan. Salah satu faktor mempengaruhi kinerja sumber daya manusia dalam hal
produksi adalah Keselamatan dan kesehatan kerja. PT. Rizky Mulia Sejahtera merupakan
perusahaan yang bekerja dalam bidang pertambangan batubara yang berkomitmen dalam
pelaksanaan pekerjaan berbasis pada sistem kerja yang terintegrasi dengan sistem manajemen
keselamatan dan kesehatan kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat
efektivitas penerapan program sistem manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada
elemen pemeliharaan dan pembangunan komitmen, elemen pengendalian dokumen, dan elemen
bekerja berdasarkan sistem manajemen dan keselamatan kerja di PT. Rizky Mulia Sejahtera.
Sesuai dengan tujuan penelitian tersebut, maka peneliti menggunakan metode penelitian
deskriptif kualitatif. Tahapan penelitain dimulai dari pemeriksaan berkas, observasi lapangan,
wawancara dengan informan hingga penentuan kriteria pemenuhan sistem. Dalam penelitian
ini sumber pengumpulan data yang digunakan adalah informan, lokasi dan dokumen.
Berdasarkan hasil penelitian penerapan sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja
pada PT. Rizky Mulia Sejahtera elemen pemeliharaan dan pembangunan komitmen efektif
dengan capaian sebesar 73%, elemen pengendalian dokumen sangat efektif dengan capaian
sebesar 100% , dan elemen bekerja berdasarkan sistem manajemen dan keselamatan kerja
sangat efektif dengan capaian sebesar 97%. | id_ID |