Analisis Tipe Kesalahan Siswa dalam Mengerjakan Soal Kompetisi Matematika
View/ Open
Date
2020-08Author
Sadewa, Muhammad Mufthi
Fadhila, Annisa Nur
Hadziqoh, Nailil
Metadata
Show full item recordAbstract
Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan tipe kesalahan siswa dalam mengerjakan soal kompetisi matematika pada materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel (SPLDV). Metode yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah 5 tim finalis Unikal Mathematics Competition (U-Mac) V tingkat SMA/MA dan SMK/MAK se-Jawa Tengah yang lolos babak penyisihan. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui tes, dokumentasi dan wawancara. Data yang didapatkan berasal dari hasil pekerjaan 5 tim. Adapun beberapa indikator tipe kesalahan yang digunakan sebagai berikut : 1) kesalahan konsep, 2) kesalahan prinsip dan 3) kesalahan prosedur. Sedangkan teknik analisis data yang dilakukan yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Reduksi data dilakukan dengan memilih hal-hal penting, memfokuskan pada jawaban responden berdasarkan tipe kesalahan. Penyajian data dilakukan dalam bentuk uraian singkat, untuk memahami apa yang terjadi, sedangkan. Langkah terakhir adalah verifikasi data yaitu penarikan kesimpulan sementara dan kesimpulan langsung yang didapatkan dengan mengkonfirmasi melalui wawancara terhadap hasil pekerjaan responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas responden dapat memahami soal namun tidak memahami cakupan materi dalam yang diperlukan dalam penyelesaiannya, sehingga responden dominan melakukan kesalahan prinsip.