Peningkatan Produktivitas Kerja dengan Menerapkan Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja (SMK3) di Universal Furniture Industri
Abstract
Pekerja dapat merasakan kenyamanan dalam melaksanakan pekerjaan ketika aspek kesehatan dan keselamatan dalam kerja diperhatikan oleh perusahaan. Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja (SMK3) diterapkan di perusahaan untuk menjamin kenyamanan pekerja dalam melakukan aktivitas pekerjaannya. PT. Universal Furniture Industries telah menerapkan SMK3 sejak tahun 2008 untuk memberikan perlindungan kepada tenaga kerja dari kemungkinan terjadinya kecelakaan kerja. Penerapan SMK3 oleh manajemen perusahaan dimaksudkan untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja. Kecelakaan kerja dinilai dapat menghambat kelancaran proses produksi dan mengurangi tingkat produktivitas. Makalah ini membahas keterkaitan antara terjadinya jumlah kecelakaan kerja dengan tingkat produktivitas perusahaan, berdasarkan data tahun 2008 sampai dengan tahun 2013. Analisis dilakukan dengan menggunakan pendekatan regressi dan korelasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat kecelakaan kerja memberikan kontribusi pengaruh yang signifikan dalam penurunan produktivitas, sebesar 67,2%. Setiap kejadian kecelakaan kerja dapat menurunkan nilai produktivitas sebesar 27,84 unit.