• Login
    View Item 
    •   Home
    • Terbitan Berkala Ilmiah (Journal)
    • Sains dan Teknologi
    • Volume 11 No. 1, April 2010
    • View Item
    •   Home
    • Terbitan Berkala Ilmiah (Journal)
    • Sains dan Teknologi
    • Volume 11 No. 1, April 2010
    • View Item
    JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

    PRODUKSI BUNGA ROSELLA ( Hibiscus sabdariffa L.) YANG DIPERLAKUKAN DENGAN NAUNGAN DAN VOLUME PENYIRAMAN AIR YANG BERBEDA

    Thumbnail
    View/Open
    3_triastuti.pdf (119.9Kb)
    Date
    2010-04
    Author
    Astuti, Tri
    Darmanti, Sri
    Metadata
    Show full item record
    Abstract
    Tanaman rosella (Hibiscus sabdariffa L.) dikenal sebagai tanaman hias, tanaman obat dan tanaman penghasil serat. Kasiat sebagai obat diperoleh dari bagian kelopak bunga. Produksi bunga rosella dipengaruhi oleh faktor genetik dan lingkungan. Faktor lingkungan tersebut antara lain adalah cahaya, air dan hara minera. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui produksi bunga rosella yang diperlakukan dengan naungan dan volume penyiraman air yang berbeda. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola faktorial. Faktor pertama adalah naungan (I0 : 0%, I2 : 55% dan I3 : 75%) da faktor kedua adalah volume penyiraman (P0 : 270 mL, P2 : 480 mL dan P3 : 720 mL). Variabel yang diamati adalah kecepatan berbunga, jumlah bunga dan berat kering kelopak bunga. Data yang diperoleh dianalisa dengan Analysis of Variance (ANOVA) dilanjutkan dengan uji Duncan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa produktivitas bunga rosella dipengaruhi oleh intensitas cahaya dan volume penyiraman. Pembungaan tercepat dan jumlah bunga dihasilkan pada perlakuan tanpa naungan dengan volume penyiraman 270 mL, tetapi berat kering kelopak bunga tertinggi diperoleh pada volume penyiraman yang lebih tinggi yaitu 480 mL.
    URI
    http://hdl.handle.net/11617/616
    Collections
    • Volume 11 No. 1, April 2010

    DSpace software copyright © 2002-2016  DuraSpace
    Contact Us | Send Feedback
    Theme by 
    Atmire NV
     

     

    Browse

    Publikasi IlmiahCommunities & CollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

    My Account

    Login

    DSpace software copyright © 2002-2016  DuraSpace
    Contact Us | Send Feedback
    Theme by 
    Atmire NV