Identifikasi Fitoplankton di Perairan Sungai Pepe sebagai Salah Satu Anak Sungai Bengawan Solo di Jawa Tengah
Abstract
Penelitian tentang identifikasi fitoplankton di Sungai Pepe telah dilaksanakan pada bulan Januari -
Februari 2016. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis dan keanekaragaman
fitoplankton yang ada di Sungai Pepe. Penelitian ini merupakan penelitian explorative kuantitatif.
Metode yang digunakan adalah purposive sampling dengan menetapkan 2 stasiun yaitu stasiun A
dan stasiun B. Hasil identifikasi fitoplankton ditemukan 15 genus dari 5 divisi utama yaitu
Cyanophyta (1 genus), Chrysophyta (1 genus), Bacillariophyta (5 genus), Euglenophyta (2 genus),
dan Chlorophyta (6 genus). Kelimpahan fitoplankton (N) berkisar antara 87sel/liter sampai
90sel/liter. Indeks Keanekaragaman (H’) berkisar antara -1,43 sampai -1,71 bearti komunitas biota
tidak stabil. Indeks Kemerataan (E) berkisar antara -0,59 sampai -0,71 berarti kemerataan spesies
rendah. Indeks Dominansi berkisar antara 0,32 sampai 0,21 berarti dari semua spesies di stasiun
tidak ada yang mendominansi sehingga Sungai Pepe membutuhkan perhatian untuk mengurangi
pencemaran lingkungan.