Analisis Kemampuan Koneksi Matematika Siswa Pada Materi Teorema Pythagoras Ditinjau dari Gaya Kognitif
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan kemampuan koneksi matematika siswa pada materi teorema Pythagoras ditinjau dari gaya kognitif di kelas VIII SMP Negeri 1 Jatiroto tahun ajaran 2016/2017. Jenis penelitian ini berdasarkan pendekatannya yaitu penelitian kualitatif. Subjek penelitian ini yaitu 4 siswa kelas VIII B SMP Negeri 1 Jatiroto, yang terdiri dari 2 siswa bergaya kognitif field dependent (FD) dan 2 siswa bergaya kognitif field independent (FI). Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes gaya kognitif dengan instrumen Group Embedded Figure Test (GEFT), tes kemampuan koneksi matematika, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data dilakukan menggunakan triangulasi teknik dengan membandingkan data hasil tes kemampuan koneksi matematika tiap subjek dan data hasil wawancara peneliti dengan subjek tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indikator memahami hubungan antartopik matematika dapat dicapai oleh siswa bergaya kognitif FD maupun FI. Indikator menerapkan matematika dalam pemecahan masalah kehidupan sehari-hari dapat dicapai oleh siswa bergaya kognitif FI, namun siswa bergaya kognitif FD masih melakukan beberapa kesalahan. Indikator menerapkan hubungan antara topik matematika dan topik disiplin ilmu lain dapat dicapai oleh siswa bergaya kognitif FI, namun siswa bergaya kognitif FD tidak dapat mencapai indikator tersebut.