Pengujian Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah berbasis Web Kabupaten Majalengka dengan Menggunakan UTAUT 2
View/ Open
Date
2018-04Author
Nugroho, Kurnianto Tri
Kusrini, K
Sudarmawan, S
Metadata
Show full item recordAbstract
Sistem baru yang di migrasi dari sistem lama akan membutuhkan evaluasi terhadap implementasinya. Perasaan untuk menerima atau menolak menimbulkan reaksi yang berbeda-beda terhadap perilaku pengguna sistem informasi. Perlu adanya pengujian sistem informasi yang diakan diimplementasikan dan bagaimana perilaku pengguna terhadap sistem informasi yang baru. Faktor-faktor apa saja yang berpengaruh dan seberapa besar pengaruh masing-masing faktor pada penerimaan pengguna terhadap sistem informasi. Peneliti ini menguji bagaimana penerimaan sistem informasi pengelolaan keuangan daerah di Kabupaten Majalengka sebagai evaluasi dari proses migrasi terhadap penerimaan pengguna. Obyek penelitian adalah aplikasi SIPKD dan pengguna SIPKD pada lingkup Kabupaten Majalengka. Pemilihan sampel dilakukan dengan cara probability sampling dengan sampling Simple Random Sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah konstruk UTAUT 2 yang sudah dimodifikasi dengan menambahkan dua variabel yaitu trust in technology dan user satisfaction. Hasil dari penelitian menyimpulkan bahwa penerimaan aplikasi SIPKD dipengaruhi oleh faktor trust in technology, performance expectancy, effort expectancy, social influence, facilitating conditions, hedonic motivation, price value, habit dan user satisfaction.