SISTEM PLTS ROOFTOP 10 kWp BERBASIS SMART GRID UNTUK IMPLEMENTASI DEMAND RESPONSE
View/ Open
Date
2018-12Author
Nurdiana, Eka
Hilal, Hamzah
Riza, R
Aryono, Nur Aryanto
Prastawa, Andhika
Metadata
Show full item recordAbstract
Sistem PLTS Rooftop dengan kapasitas 10 kWp di atap Gedung Energi, PUSPIPTEK mulai
beroperasi pada bulan Desember 2017. Sistem PLTS tersebut diintegrasikan dengan jaringan listrik
PLN dengan menggunakan inverter on-grid SMA Sunny Tripower TL10000 dengan kapasitas 10250
W. Sistem ini dilengkapi dengan baterai Li-ion 2x5 kWh dengan Hybrid Inverter Sunny Island SI3.0M,
serta didukung dengan SCADA System dan Weather Station. Sistem SCADA menggunakan software
Atvise SCADA dengan fitur monitoring status komponen smart grid, rekaman produksi energi sistem
PLTS, integrasi dengan Smart-meter BPPT serta weather station. Parameter yang dapat terukur oleh
sistem weather station antara lain kelembaban, temperatur udara, temperatur modul, radiasi
matahari dan kecepatan angin. Sistem PLTS ini bekerja pada tiga kondisi yaitu kondisi normal,
kondisi grid fault pada siang hari dan kondisi grid fault pada malam hari. Sistem ini juga dilengkapi
dengan fasilitas load shedding. Pada sistem load shedding ini, beban yang disuplai oleh baterai dapat
diatur dalam empat kategori beban berdasarkan kondisi kapasitas baterai. Telah disimulasikan
operasi sistem load shedding dimana pada saat baterai 100%, baterai mensuplai keempat kategori
beban. Pada saat baterai terisi 93%, satu kategori beban terputus dan baterai mensuplai tiga
kategori beban. Pada saat baterai terisi 92%, dua kategori beban terputus dan baterai mensuplai dua
kategori beban yang lain. Dan pada saat baterai terisi 91%, maka tiga kategori beban terputus dan
baterai hanya mensuplai satu kategori beban.