Penilaian Kualitas Lingkungan dan Kesesuaian Wisata pada Objek Wisata Alam Pulau Lengkuas, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung
View/ Open
Date
2019-04Author
Ariefianda, Reszi
Hidayat, Jafron Wasiq
Maryono, Eng
Metadata
Show full item recordAbstract
Sektor pariwisata secara nyata mampu menyumbang secara signifikan terhadap
perekonomian suatu negara. Wisata Bahari adalah kegiatan wisata yang mempertimbangkan
warisan budaya, partisipasi dan kesejahteraan penduduk lokal serta upaya konservasi
sumberdaya alam dan lingkungan khususnya di daerah pesisir dan kepulauan. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui kesesuaian kawasan wisata Pulau Lengkuas dan strategi
pengelolaan dan pengembangan pariwisata Pulau Lengkuas. Penelitian ini dilaksanakan pada
bulan Februari 2019 di Pulau Lengkuas, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Provinsi
Bangka Belitung. Jenis data yang diambil seperti parameter kesesuaian wisata pantai, data
sosial ekonomi, aksesibilitas, dan kondisi umum lokasi penelitian. Pengukuran kesesuaian
wisata berdasarkan parameter dalam matrik yang ditentukan kemudian akan disesuaikan
dengan indeks kesesuaian wisata. Variabel yang digunakan terdiri dari, kedalaman perairan,
tipe pantai, kecerahan pantai, lebar pantai, kemiringan pantai, kecepatan arus, penutupan
lahan, biota berbahaya, material dasar perairan, ketersediaan air bersih. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa nilai kesesuaian wisata, Pulau Lengkuas sangat sesuai untuk kategori
rekreasi dan berenang serta berperahu, banana boat, kano, dan jet ski.