Hubungan Asupan Zat Besi, Pendidikan Ibu, dan Intelligence Quotient dengan Prestasi Akademik pada Anak Sekolah di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah, Kartasura
Abstract
Latar Belakang: Terdapat penurunan prestasi akademik anak SD sebanyak 52,7% di Kartasura Kabupaten Sukoharjo. Faktor yang mempengaruhi prestasi akademik adalah faktor internal seperti asupan zat besi dan Intelligence Quotient serta faktor eksternal seperti pendidikan ibu. Asupan zat besi kurang akan mengakibatkan gangguan perkembangan kognitif dan daya konsentrasi sehingga mengakibatkan penurunan prestasi akademik. Di Sukoharjo anak SD yang memiliki asupan zat besi yang kurang sebanyak 89,8% dan 43,72 % penduduk wanita di Sukoharjo juga berpendidikan rendah.
Tujuan: Untuk menganalisis hubungan antara asupan zat besi, pendidikan ibu, dan intelligence quotient dengan prestasi akademik pada anak sekolah di MIM, Kartasura.
Metode: Jenis penelitian ini observasional analitik, dengan pendekatan Cross Sectional, teknik sampling menggunakan Total Sampling.
Hasil: Pada taraf kepercayaan 95% dalam uji Regresi Logistik diperoleh nilai nilai p= 0,003; OR= 7,277 untuk pengaruh asupan zat besi dengan prestasi akademik dan nilai p= 0,007; OR= 5,861 untuk pengaruh intelligence quotient dengan prestasi akademik. Sedangkan untuk pendidikan ibu pada uji Chi- Square didapatkan nilai p= 0,950.
Kesimpulan: Terdapat hubungan antara asupan zat besi (p= 0,003; OR= 7,277) dan Intelligence Quotient (nilai p= 0,007; OR= 5,861) dengan prestasi akademik. Tidak terdapat hubungan antara pendidikan ibu dengan prestasi akademik (p= 0,950).