Analisis Proses Morfologis pada Kolom Sepak Bola di Koran Harian Solopos Edisi November 2014
Abstract
Tujuan penelitian ini (1) Mendeskripsikan jenis afiksasi yang terdapat pada kolom sepak
bola di koran harian solopos edisi November 2014, (2) menemukan bentuk - bentuk
reduplikasi pada kolom sepak bola di koran harian solopos edisi November 2014, (3)
menemukan bentuk – bentuk dan makna pemajemukan pada kolom sepak bola di koran
harian solopos edisi November 2014. Jenis penelitian ini peneliti menggunakan jenis
penelitian deskriptif kualitatif. Subjek yang akan dikaji pada penelitian ini kolom sepak
bola di koran harian solopos edisi November 2014, sedangkan objek dalam penelitian ini
adalah proses morfologis pada kolom sepak bola di koran harian solopos edisi November
2014. Sumber data dalam penelitian ini adalah proses morfologis yang diperoleh dari
kolom sepak bola di koran harian solopos edisi November 2014. Teknik pengumpulan
data yang digunakan adalah metode simak dengan teknik catat. Teknik analisis data yang
digunakan adalah metode agih. Hasil penelitian ini ditemukan, (1) proses afiksasi dan
pemaknaanya meliputi, (a) prefiks yaitu, me- , di-, pe-, ter-, se- dan ke-., (b) konfiks yaitu,
ke-an, per-an, ber- an, se-nya., (c) sufikas yaitu –an, -kan, dan –nya. (2) Reduplikasi
yaitu, (a) pengulangan seluruh atas bentuk dasar, (b) pengulangan atas sebagian bentuk
dasarnya, (c) pengulangan bentuk dasar dengan imbuhan. (3) Pemajemukan yaitu, (a)
bentuk unsur kata majemuk berupa satu kata dan satu pokok kata, (b) bentuk unsurnya
berupa pokok kata dan pokok kata, (c) salah satu bentuk unsurnya berupa bentuk
kompleks.