LAPORAN KASUS: CACAR AIR PADA REMAJA MUDA USIA 14 TAHUN DI PONDOK PESANTREN
View/ Open
Date
2020Author
Rosyidah, Devi Usdiana
Anam, Zahra Hafizha Fitria
Metadata
Show full item recordAbstract
Cacar air atau varisela merupakan penyakit yang disebabkan oleh Varicella zoster virus (VZV).
Penyakit ini bersifat sangat menular, pandemik dan musiman. Cara penularannya berupa kontak langsung
dengan penderita melalui droplet nasal, atau cairan pada vesikel. Meski bersifat self limited disease, namun
manifestasi klinis penyakit ini dapat memburuk pada usia bayi, remaja, dewasa, ibu hamil ataupun saat kondisi
imun penderita lemah. Pencegahan penyebaran penyakit ini memerlukan perhatian khusus terutama kelompok
usia dan tempat tertentu yang rentan terjadi penularan, misalnya di sekolah atau pondok pesantren. Morbiditas
akibat penyakit ini membuat penderitanya harus mengisolasi diri dan menjadi tidak produktif selama sekitar
satu minggu. Penanganan yang cepat dan tepat dapat mengurangi kerugian yang disebabkan oleh penyakit ini.