Pengaruh Pendidikan Kesehatan dengan Media Booklet terhadap Pengetahuan Sikap dan Perilaku Deteksi Dini Kanker Payudara
Abstract
Kanker payudara adalah pertumbuhan sel yang tidak terkontrol dan terus membelah yang terjadi pada payudara. Salah satu cara deteksi dini kanker payudara adalah melakukan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan dengan media booklet terhadap pengetahuan sikap dan perilaku deteksi dini kanker payudara. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian Pre-Exspremental Design, desain yang digunakan adalah One-Group Pretset-Posttest Design, analisa yang digunakan yaitu uji Wilcoxon. Sampel yang digunakan menggunakan teknik purposive sampling berjumlah 30 responden di Dk.Tempel RT 01 RW 04, Wilayah kerja Puskesmas Gladagsari Boyolali. Hasil data penlitian menunjukkan usia responden paling banyak di usia 31-40 tahun berpendidikan terakhir SMA, status menikah dan belum pernah mendapat pendidikan kesehatan tentang deteksi dini kanker payudara SADARI sebelumnya. Hasil analisa menunjukkan terdapat perbedaan pengetahuan sikap dan perilaku responden sebelum dan sesudah dilakukan pendidikan kesehatan dengan nilai Sig. 0,000. Sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh pendidikan kesehatan dengan media booklet terhadap pengetahuan sikap dan perilaku deteksi dini kanker payudara.