Hubungan Tingkat Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe Dengan Kejadian Anemia Ibu Hamil di Puskesmas Margasari
View/ Open
Date
2021-05Author
Izzati, Aghnia Ilma
Tamtomo, Didik
Rahardjo, Setyo Sri
Metadata
Show full item recordAbstract
Cakupan pemberian 90 tablet Fe yang tinggi pada ibu hamil tidak berdampak pada penurunan anemia ibu hamil jika kepatuhan konsumsi tablet Fe masih rendah. Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat kepatuhan konsumsi tablet Fe dengan kejadian anemia ibu hamil trimester III. Desain penelitian observasional menggunakan rancangan Cross-Sectional. Sampel penelitian ibu hamil trimester III di wilayah Puskesmas Margasari Kabupaten Tegal berjumlah 66 subjek. Pengambilan sampel menggunakan teknik Random Sampling. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara menggunakan instrumen kuesioner Morisky Medication Adherence Scale-8 (MMAS-8) yang sudah diuji validitas dan reliabilitas. Analisis data meliputi analisis univariat dan analisis bivariat menggunakan uji statistik Chi-Square. Hasil uji statistik menggunakan Chi Square diperoleh pvalue 0,005. Ada hubungan tingkat kepatuhan konsumsi tablet Fe ibu hamil Trimester III dengan kejadian anemia pada ibu hamil Trimester III di Puskesmas Margasari. Ibu hamil harus mengonsumsi minimal 90 tablet Fe secara rutin selama kehamilan untuk mencegah terjadinya anemia.