Bahasa Sebagai Sarana Berpikir Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Kurikulum 2013
Abstract
Banyak orang dapat berbahasa Indonesia, tetapi tidak
banyak yang mampu berkomunikasi dalam bahasa
Indonesia. Dapat berbahasa Indonesia artinya sekadar dapat
berbicara dalam bahasa Indonesia pada situasi-situasi yang
nonformal. Mampu berkomunikasi dalam bahasa Indonesia,
berarti terampil menggunakan bahasa Indonesia baik pada
situasi yang formal maupun non formal. Keterampilan
menggunakan bahasa Indonesia ini merupakan sebuah
keterampilan yang sangat diperlukan oleh seorang calon guru
sebab calon guru akan senantiasa berhubungan dengan
masalah penjelasan sebuah materi.