DAYA ANTIBAKTERI FRAKSI ETANOL TEMU KUNCI (Boesenbergia pandurata) TERHADAP Salmonella typhi DAN Streptococcus hemolytic α non pneumoniae
Abstract
Salah satu tanaman asli Indonesia yang berkhasiat obat adalah temu kunci (Boesenbergia pandurata), antara lain sebagai batuk kering dan diare. Salmonella typhi merupakan salah satu kuman penyebab diare yang bersifat Gram negatif. Streptococcus hemolytic α non pneumoniae merupakan salah satu kuman yang bersifat Gram positif dan secara normal terdapat di daerah tenggorokan dan mulut yang dapat menyebabkan infeksi jika kondisi tubuh melemah. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk membandingkan daya antibakteri fraksi etanol temu kunci terhadap kedua kuman tersebut. Uji aktivitas antibakteri temu kunci yang dilakukan menggunakan metode dilusi padat menunjukkan bahwa fraksi etanol temu kunci sedikit lebih poten terhadap Salmonella typhi (dengan KBM 2%) dibandingkan Streptococcus hemolytic α non pneumoniae (dengan KBM 3%).