Pengaruh Ekstrak Etanol Gambir (Uncaria gambir Roxb) terhadap Stabilitas Kimia Air Kelapa Selama Penyimpanan Suhu Dingin
View/ Open
Date
2011-04Author
Sarbini, Dwi
Rauf, Rusdin
Utomo, Prastyo Budi
Metadata
Show full item recordAbstract
Telah dilakukan penelitian dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan
ekstrak etanol gambir terhadap stabilitas kimia air kelapa selama penyimpanan suhu
dingin. Penelitian dilakukan dengan mengekstrak gambir menggunakan pelarut etanol,
kemudian dikeringkan menggunakan rotary vacuum evaporator. Ekstrak gambir
ditambahkan pada air kelapa pada berbagai konsentrasi (0 ppm, 1500 ppm, dan 3000
ppm). Air kelapa disimpan selama 6 hari pada suhu dingin (refrigerator), dan setiap 2 hari
dilakukan pengujian kadar gula reduksi, pH, dan total asam tertitrasi. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa penambahan ekstrak etanol gambir dapat mempertahankan stabilitas
gula reduksi air kelapa. Stabilitas gula reduksi tertinggi ditunjukkan oleh air kelapa yang
ditambahkan ekstrak gambir 3000 ppm, sedangkan yang terendah ditunjukkan oleh air kelapa
tanpa ekstrak gambir. Penambahan ekstrak gambir pada berbagai konsentrasi tidak
memberikan pengaruh terhadap pH dan total asam air kelapa selama penyimpanan.