KUALITAS LAYANAN SISTEM VOIP DI KABUPATEN SRAGEN DIBANDING SISTEM ALTERNATIF DENGAN SERVER TRIXBOX
View/ Open
Date
2013-03Author
Thamrin, Husni
Susilo, Hengki Tri
Kusban, Muhammad
Metadata
Show full item recordAbstract
Kabupaten Sragen termasuk daerah tingkat II yang menerapkan teknologi
informasi dan komunikasi secara baik dan salah satu teknologi yang diterapkan
adalah telekomunikasi menggunakan VoIP (Voice over Internet Protocol). VoIP
di Sragen menghubungkan kantor bupati, Satuan Kerja Perangkat Daerah
(SKPD), Dinas dan Kelurahan. Kabupaten Sragen menggunakan server
OpenSIPS pada sistem operasi FreeBSD sebagai otak dalam komunikasi VoIP.
Tulisan ini membahas kinerja VoIP pada sistem yang ada di Sragen dengan
alternatif sistem menggunakan server Trixbox. Sistem VoIP dengan server
Trixbox diinstal dekat dengan server yang operasional. Pengamatan dilakukan
untuk melihat kualitas komunikasi dengan media kabel LAN sepanjang 5 meter,
10 meter, dan 15 meter dan hasil pengamatan untuk kedua jenis server
diperbandingkan. Parameter Quality of Service (QoS) yang dicermati adalah
delay, jitter, packet loss, MOS, dan R-Factor. Hasil pengamatan menunjukkan
bahwa kedua jenis server memberikan kualitas transmisi yang baik hingga
sangat baik terbukti dengan nilai R-Factor 93 – 94 dan MOS 4,4 – 4,5. Kedua
server VoIP mempunyai perbedaan kinerja pada nilai parameter delay dan
jitter.