Model Arahan Penggunaan Lahan Sebagai Upaya Mitigasi Bencana Alam Melalui Pendekatan Morfokonservasi di Daerah Aliran Sungai Samin Kabupaten Karanganyar
View/ Open
Date
2013-12Author
Nugraha, Setya
RI, Sulastoro
Utomowati, Rahning
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini tujuan jangka panjang ingin membuat model arahan penggunaan lahan yang berorientasi
pada penggunaan lahan yang berwasawasan lingkungan dan kearifan lokal sehingga lahan tetap
berproduksi secara optimal tetapi resiko terjadinya bencana dapat diminimalisasi. Metode yang digunakan
dengan pendekatan morfokonservasi yaitu konservasi yang berbasis pada daya dukung lahan dan kearifan
lokal melalui identifikasi penggunaan lahan aktual, fungsi kawasan, kemampuan lahan, evaluasi
kesesuaian lahan dan melakukan Focus Group Disscusion (FGD) untuk menentukan model arahan
penggunaan lahannya. Dalam penelitian ini analisis dilakukan secara keruangan dengan bantuan
perangkat lunak dari Sistem Informasi Geografis (SIG). Hasil penelitian pada Tahun I adalah: sebagian
besar kawasan mempunyai fungsi penyangga (39,52%), sub kelas kemampuan lahan VIIIw (39,50
%), erosi kelas II (42,91 %), dan longsor kelas II (76,21%). Berdasarkan pada kualitas lahan
tersebut maka terdapat 20 jenis model konservasi. Sebagian besar model konservasi yang dianjurkan
untuk mengurangi besar erosi tanah yang terjadi. Model konservasi tersebut akan dilakukan sosialisasi
kemasyarakat pada penelitian Tahun II.