Perilaku Berbahasa yang Tidak Sopan dan Dampaknya bagi Pendidikan Karakter
Abstract
Perilaku berbahasa dapat dibedakan menjadi perilaku berbahasa yang sopan dan perilaku berbahasa yang tidak sopan. Perilaku berbahasa yang sopan dipandang sebagai perilaku yang baik karena mencerminkan nilai-nilai kebaikan tertentu, sedangkan perilaku yang tidak sopan dipandang sebagai perilaku yang buruk karena tidak mencerminkan nilai kebaikan tertentu. Karena perilaku berbahasa yang sopan santun berisi nilai-nilai kebaikan atau budi pekerti, maka pendidikan karakter juga berarti pendidikan sopan santun yaitu pendidikan yang diarahkan agar peserta didik mampu mewujudkan nilai-nilai kebaikan itu dalam perilakunya. Perilaku berbahasa yang tidak sopan menjadi kendala terhadap pendidikan karakter.