Pemanfaatan Tanaman Mangrove di Kawasan Pancer Pantai Cengkrong Trenggalek Jawa Timur sebagai Media Belajar Biologi Siswa SMA
View/ Open
Date
2016-05-21Author
Hadi, Atok Masofyan
Irawati, Mimien Henie
Suhadi
Metadata
Show full item recordAbstract
Mangrove adalah suatu komunitas tumbuhan atau suatu individu jenis tumbuhan yang membentuk
komunitas di daerah pasang surut. Mangrove merupakan materi yang penting dipelajari karena
merupakan salah satu komponen penyusun ekosistem. Berdasarkan analisis kebutuhan mengenai
materi keanekaragaman hayati khususnya ekosistem mangrove didapatkan bahwa siswa
mengalami kesulitan mengenali dan mengidentifikasi tumbuhan mangrove. Tujuan penelitian
adalah mengidentifikasi tumbuhan mangrove di kawasan Pancer Pantai Cengkrong Trenggalek
Jawa Timur dan digunakan sebagai media pembelajaran. Metode penelitian dengan cara jelajah
atau observasi lapang secara langsung, yaitu dengan menjelajahi setiap sudut lokasi yang dapat
mewakili tipe-tipe tumbuhan. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive
sampling, yaitu pengambilan sampel berdasarkan kebutuhan peneliti. Hasil penelitian ditemukan
12 spesies mangrove antara lain 2 jenis dari suku Avicenniace, 1 jenis dari suku Lecythidaceae, 7
jenis dari suku Rhizoporaceae, 1 jenis dari suku Lythraceae, 1 jenis dari suku Meliaceae.
Tumbuhan yang telah diidentifikasi disusun sebagai media belajar Biologi siswa SMA.