Pemanfaatan Wayang Gambar Sebagai Strategi Alternatif dalam Pembelajaran Teks Cerita Fantasi di SMP
Abstract
Strategi pembelajaran merupakan salah satu kunci penentu keberhasilan dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah. Strategi pembelajaran yang sering digunakan dalam kegiatan belajar mengajar, cenderung berpengaruh terhadap ketertarikan atau minat siswa dalam belajar. Kurangnya pemanfaatan media yang menarik merupakan salah satu pemicu hilangnya minat belajar pada siswa. Salah satu strategi yang mampu meningkatkan minat belajar pada siswa, yaitu dengan memanfaatkan media belajar yang menarik. Salah satunya yaitu pemanfataan wayang gambar sebagai media pembelajaran. Wayang gambar merupakan salah satu media sederhana, yang dapat diaplikasikan dalam pembelajaran Bahasa Indonesia yaitu teks cerita fantasi di SMP pada kompetensi dasar menceritakan ulang teks fantasi. Teks cerita fantasi merupakan teks yang berfungsi sebagai penghibur bagi pembaca dan pendengar. Mengaplikasikan wayang gambar sebagai media dalam bercerita fantasi, diharapkan mampu lebih menghidupkan cerita yang disampaikan. Sehingga, cerita yang disampaikan lebih mudah untuk diterima oleh pendengar. Oleh karena itu, dengan adanya pemanfaatan wayang gambar sebagai strategi alternatif dalam pembelajaran teks cerita fantasi di SMP, diharapkan mampu meningkatkan minat belajar dan kreativitas siswa dalam kegaitan pembelajaran.