Menumbuhkan Kreativitas Siswa dengan Pembelajaran Menggunakan BANSHO
View/ Open
Date
2018-03Author
Rahmat, Basuki
Sudirman, S
Muksar, Makbul
Metadata
Show full item recordAbstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana menumbuhkan kreativitas
siswa dalam menyelesaikan soal matematika yang berkaitan dengan lingkaran dengan
menggunakan Bansho. Adapun metode pembelajaran yang digunakan adalah pembelajaran
pemecahan masalah terstruktur tiga tahap. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif
jenis penelitian tindakan kelas. Subyek penelitian adalah siswa SMP Kristen Santa Maria 2 Malang
kelas VIII A sebanyak 34 siswa. Subjek ini dipilih karena siswa memiliki kemampuan yang
heterogen. Adapun kegiatan kajian berupa analisis terhadap kegiatan pembelajaran yang dilakukan
sehingga menumbuhkan kreativitas siswa. Data yang digunakan berupa hasil observasi kegiatan
pembelajaran dan hasil pekerjaan siswa dalam menyelesaikan soal yang diberikan. Pelaksanaan
kegiatan adalah bulan maret 2017. Hasil kajian ini menunjukkan bahwa pembelajaran
menggunakan bansho dapat menumbuhkan kreativitas dalam menyelesaikan soal matematika yang
terlihat dari adanya solusi berbeda dalam menyelesaikan soal yang diberikan.