Pembangunan Plot Konservasi Ex-Situ Jenis-Jenis Tanaman Hutan di Tahura Bunder
Abstract
Salah satu upaya penyelamatan jenis-jenis tanaman hutan adalah dengan kegiatan konservasi yang meliputi konservasi in-situ dan konservasi ex-situ. Pembangunan plot konservasi ex-situ suatu jenis target dilakukan di luar habitat alam jenis target tersebut. Tujuan dari pembangunan plot konservasi ex-situ beberapa jenis tanaman hutan ini adalah merupakan upaya untuk menyelamatkan dari kepunahan. Lokasi pembangunan plot konservasi ex-situ berada di kawasan Taman Hutan Raya Bunder, Gunungkidul, DIY pada bulan Januari 2019. Jumlah jenis target ada 17 jenis dengan design plot konservasi ex-situ masing-masing jenis sebanyak 36 bibit yang ditanam dalam dua jalur. Sebelum ditanam, bibit diukur dengan tiga parameter, yaitu tinggi, diameter dan kekokohan bibit. Hasil pengukuran bibit sebelum ditanam menunjukan rata-rata diameter sebesar 6,61 mm, rata-rata tinggi 47,08 cm, dan rata-rata kekokohan bibit 7,35. Diharapkan pembangunan plot konservasi ex-situ ini selain dapat mengamankan jenis-jenis tanaman hutan target dari ancaman kepunahan juga merupakan sumber benih bagi masyarakat untuk pembuatan bibit untuk ditanam di lahannya di masa depan.