METODE PEMBIASAAN AS-SUNNAH DALAM PENDIDIKAN KARAKTER
Abstract
Dalam kemajuan teknologi yang semakin modern ini, pendidikan karakter menjadi salah satu faktor
penting dalam perkembangan generasi saat ini. Pendidikan karakter telah dibentuk sejak anak usia dini, baik
dalam lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat. Banyak metode yang digunakan oleh masing-masing
pihak dalam pengembangan pendidikan karakter. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan penerapan metode
pembiasaan As-Sunnah sebagai salah satu metode dalam pengembangan pendidikan karakter. Metode
pembiasaan As-sunnah ini adalah salah satu metode yang telah digunakan di SD Muhammadiyah 04 Kota Batu.
Konsep dari metode ini telah disusun selama satu tahun yang lalu dan mulai diterapkan pada bulan Januari 2012.
Dengan adanya metode pembiasaan As-sunnah ini diharapkan semua siswa dapat meningkatkan ketaqwaan
kepada Allah SWT, meningkatkan kedisiplinan, serta menanamkan karakter Islami sejak dini.