• Login
    View Item 
    •   Home
    • Proceedings
    • Prosiding Seminar Nasional Psikologi UMS
    • Seminar Nasional Psikologi UMS 2014
    • View Item
    •   Home
    • Proceedings
    • Prosiding Seminar Nasional Psikologi UMS
    • Seminar Nasional Psikologi UMS 2014
    • View Item
    JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

    Validasi Alat Ukur Nilai Dasar Insani (Basic Human Values)

    Thumbnail
    View/Open
    7-Listyo Yuwanto.pdf (450.1Kb)
    Date
    2014-05-24
    Author
    Yuwanto, Listyo
    Maria, Cyntia
    Septine, Sonya
    Santoso, Meliawati
    Metadata
    Show full item record
    Abstract
    Terdapat 10 nilai dasar insani (basic human values) yang berlaku universal, yaitu achievement, power, hedonism, stimulation, self-direction, security, conformity, tradition, universalism, dan benevolence (Schwartz, 1992). Pengukuran nilai dasar insani dapat dilakukan menggunakan European Social Survey (ESS) terdiri atas 21 butir yang merupakan versi singkat dari Portrait Values Questioner (PVQ). Beberapa hasil studi validasi terhadap alat ukur nilai dasar insani menunjukkan adanya keterbatasan yaitu reliabilitas yang rendah dan beberapa nilai (value) kurang memiliki diskriminan misalnya achievement dan power (Davidov, 2010 ; Ningrum, 2011). Berdasarkan pencarian literatur yang terjangkau oleh peneliti, alat ukur ESS belum pernah divalidasi di Indonesia. Berdasarkan keterbatasan tersebut, penelitian ini bertujuan melakukan validasi ESS sebagai alat ukur nilai dasar insani. Validasi meliputi pengujian validitas berdasarkan bukti internal structural analysis dan reliabilitas mengacu pada internal consistency. Subjek penelitian berjumlah 281 mahasiswa, rentang usia 18-21 tahun, beretnis Jawa, Tionghoa, Bugis, Ambon, Bali, Dayak, Batak, Madura, Minang, Sunda, dan Banjar. Hasil penelitian menunjukkan 10 nilai dasar insani direduksi menjadi 5 yaitu achievement, stimulation, secure, hedonism, dan self direction. Hasil analisis principal component analysis menunjukkan ESS terdiri atas 13 butir dengan komposisi 4 butir power, 2 butir stimulation, 2 butir secure, 2 butir hedonism, dan 3 butir self direction. Butir-butir tersebut memiliki rentang factor loading 0,529-0,839 dan tidak ada indikasi cross loading. Dengan demikian, disimpulkan hasil validasi alat ukur nilai dasar insani memenuhi kualitas psikometri alat ukur. Nilai dasar insani yang terbentuk dari validasi penelitian ini berfokus pada self enhancement, openness to change, dan conservation. Self enhancement dan openess to change mengarah pada personal focus (regulating how one express personal interest and characteristics). Conservation mengarah pada social focus (regulating how one relates socially to others and affects them). Hasil penelitian didiskusikan lebih lanjut.
    URI
    http://hdl.handle.net/11617/6395
    Collections
    • Seminar Nasional Psikologi UMS 2014

    DSpace software copyright © 2002-2016  DuraSpace
    Contact Us | Send Feedback
    Theme by 
    Atmire NV
     

     

    Browse

    Publikasi IlmiahCommunities & CollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

    My Account

    Login

    DSpace software copyright © 2002-2016  DuraSpace
    Contact Us | Send Feedback
    Theme by 
    Atmire NV