Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMP Kelas IX Pada Materi Kesebangunan
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir kritis siswa kelas IX SMP
pada materi kesebangunan yang terdiri dari 30 siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian
deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data yang dikumpulkan berupa hasil tes kemampuan
berpikir kritis yang terdiri dari dua masalah dan wawancara. Selanjutnya data yang dikumpulkan
dianalisis berdasarkan indikator kemampuan berpikir kritis yang telah ditetapkan oleh peneliti
yang meliputi interpretasi, analisis, evaluasi, dan inferensi. Hasil analisis data pada soal nomor 1
didapatkan hasil, yaitu: (a) pada indikator interpretasi, sebanyak 46,7% siswa dapat melakukan
interpretasi dengan baik; (b) pada indikator analisis, sebanyak 23% siswa dapat menganalisis
dengan baik; (c) pada indikator evaluasi, dan inferensi, tidak ada siswa yang dapat melakukan
evaluasi dan inferensi. Sedangkan pada soal nomor 2 didapatkan hasil, yaitu: (a) pada indikator
interpretasi, sebanyak 56% siswa dapat melakukan interpretasi dengan baik; (b) pada indikator
analisis, sebanyak 30% siswa dapat menganalisis dengan baik; (c) pada indikator evaluasi
sebanyak 30% siswa dapat mengevaluasi dengan baik;(d) pada indikator inferensi, sebanyak 30%
siswa dapat mengevaluasi dengan baik. Dari hasil tersebut menunjukkan bahwa kemampuan
berpikir kritis siswa masih rendah terutama pada indikator analisis, evaluasi, dan inferensi.