Efektifitas Belajar Membaca Al-Qur'an dengan Metode 10 Jam Belajar Al-Qur'an pada Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Tahun Akademik 2017/2018
Abstract
Kemampuan membaca al-Qur’an dengan baik dan benar adalah
sebuah hal yang harus dicapai oleh setiap mahasiswa universitas
Muhammadiyah Yogyakarta.Namun, realitasnya tidak semua
mahasiswa mampu membaca al-Qur’an dengan baik dan benar
sesuai kaidah-kaidah ilmu tajwid. Universitas Muhammadiyah
Yogyakarta melalui Lembaga Pengkajian dan Pengamalan Islam
(LPPI) memiliki program bimbingan Baca Tulis Al-Qur’an (BTA)
pada semester pertama dan kedua bagi seluruh mahasiswa baru
UMY yang belum mendapatkan syahadah dengan nilai A dalam
membaca al-Qur’an. Program pembelajaran al-Qur’an ini adalah
salah satu rangkaian dari beberapa program pengembangan
karakter mahasiswa UMY melalui pendidikan Al-Islam dan
Kemuhammadiyahan (AIK). Dalam pembelajaran al-Qur’an ini,
LPPI menerapkan metode dengan menggunakan modul 10 Jam
Belajar Membaca al-Qur’an yang disusun oleh Prof. Dr. Muhammad
Chirzin, M.Ag. Dalam penelitian ini, peneliti mengkaji efektifitas
belajar membaca al-Qur’an dengan metode 10 Jam Belajar
Membaca Al-Qur’an pada mahasiswa baru Universitas
Muhammadiyah Yogyakarta Tahun Akademik 2017/2018 pada aspek
kemampuan membaca al-Qur’an secara tartil setelah melalui proses
pembelajaran. Selama ini penelitian mengenai efektivitas
pembelajaran al-Qur’an dengan metode 10 Jam Belajar Membaca
al-Qur’an di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta belum
dilakukan. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan
kualitatif dengan observasi, wawancara, dan dokumenter sebagai
alat pengumpulan data.