Stand Up Comaedy sebagai Sarana Pengembang Ide dalam Produksi Teks Anekdot pada Siswa SMA (Sebuah Desain Pembelajaran)
Abstract
Kurikulum 2013 telah diberlakukan di beberapa sekolah dimulai dari jenjang sekolah dasar hingga sekolah menengah atas. Pembelajaran Bahasa Indonesia dengan kurikulum ini berbasis pada teks. Salah satu teks yang diajarkan pada sekolah menengah atas adalah anekdot. Anekdot merupakan cerita singkat tentang sesuatu yang disampaikan dengan gaya humor dan menyelipkan unsur sindiran. Meskipun humor sudah menjadi bagian dari gaya hidup namun pada kenyataannya menulis teks anekdot masih menemui kesulitan. Stand Up Comedy (SUC) menjadi salah satu solusi alternatif yang dapat dijadikan sebagai sarana pengembang ide sekaligus memberikan stimulus pada peserta didik untuk mengaktifkan kepekaan humor yang dimiliki. SUC dipandang dapat membantu siswa dalam memroduksi teks anekdot karena terdapat kesamaan antara anekdot dan SUC yaitu pada segi humor. Hal ini karena humor merupakan harga mati yang harus dimiliki oleh keduanya.