Menjadi Pelacur: Studi Fenomenologis Tentang Proses Terbentuknya Motif Melacur Pada Warga Desa X
Abstract
Sebuah desa Jawa Tengah menjadi salah satu pemasok pelacur terbesar di Indonesia. Pelacur adalah pekerjaan dengan kasta tertinggi di sana. Sebagian besar perempuan, terutama yang berparas cantik, bercita-cita menjadi pelacur. Sebagian besar pelacur memiliki suami yang juga mendukung profesi mereka tersebut.Tujuan penelitian ini adalah mengungkap proses terbentuknya motif melacur pada warga Desa X dengan pendekatan fenomenologis.Dari hasil wawancara yang didapat dari tiga pelacur (2 pelacur perempuan dan 1 pelacur laki-laki) dan dari hasil observasi, mengungkapkan bahwa motif melacur itu muncul dari proses-proses budaya, dukungan masyarakat, keyakinan agama, ketiadaan delik hukum yang tepat, yang puncaknya menumbuhkan motif kehormatan.Intervensi psikologis berbasis sistem diperlukan untuk mencegah dan memutus proses-proses “menjadi pelacur” yang sedang berlangsung di masyarakat.