Pengaruh Persepsi Wajib Pajak Orang Pribadi Terhadap Tindakan Penggelapan Pajak di Kota Surakarta
Abstract
Penelitian ini bertujan untuk mengetahui pengaruh persepsi wajib pajak orang pribadi
mengenai pemahaman perpajakan, sistem perpajakan, keadilan, diskriminasi terhadap
tindakan penggelapan pajak. Populasi dalam penelitian ini wajib pajak orang pribadi
khususnya pengusaha. Data penelitian ini adalah data primer dengan metode pengambilan
sampel dari populasi yaitu menggunakan metode convenience sampling dan diperoleh 100
koesioner yang diukur dengan skala likert. Metode analisis data menggunakan analisis regresi
linier berganda. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa secara parsial variabel
pemahaman perpajakan berpengaruh terhadap tindakan penggelapan pajak, sistem
perpajakan berpengaruh terhadap tindakan penggelapan pajak, keadilan tidak berpengaruh
terhadap tindakan penggelapan pajak dan diskriminasi berpengaruh terhadap tindakan
penggelapan pajak. Sedangkan, secara simultan variabel pemahaman perpajakan, sistem
perpajakan, keadilan, diskriminasi berpengaruh terhadap tindakan penggelapan pajak.