Analisis Tingkat Bahaya Tanah Longsor di Kecamatan Cibal Kabupaten Manggarai Nusa Tenggara Timur
View/ Open
Date
2018-04Author
Bate, Dominikus Victorius
Karyanto, Puguh
Rindarjono, Moh. Gamal
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat bahaya tanah longsor di Kecamatan Cibal Kabupaten Manggarai Nusa Tenggara Timur Tahun 2017. Penilitian ini merupakan jenis penelitian deskripsi kualitatif dengan pendekatan spasial dan dirancang menggunakan metode survey. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan satuan lahan di Kecamatan Cibal, sedangkan sampelnya adalah satuan lahan di Kelurahan atau Desa yang memiliki karakteristik longsor. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan cara observasi lapangan dan studi dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik skoring sehingga dapat diketahui tingkat bahaya tanah longsor di Kecamatan Cibal. Dari hasil analisis dapat diketahui bahwa tingkat bahaya tanah longsor di Kecamatan Cibal berasarkan hasil skoring dan pembobotan terhadap parameter, ada tiga kategori bahaya tanah longsor yaitu rendah, sedang, dan tinggi. Tingkat bahaya longsor rendah memiliki luas sebesar 1.112,31 ha atau 10,21%, tingkat bahaya longsor sedang sebesar 4.593,79 ha atau 42,18%, dan tingkat bahaya longsor tinggi sebesar 5.183,86 ha atau 47,61% dari luas daerah Kecamatan Cibal Kabupaten Manggarai sebesar 1088,89 Ha.